
Silat Cingkrik adalah salah satu dari kurang lebih 300 aliran silat Betawi. Keberadaan silat Cingkrik sendiri banyak ditemukan di Rawa Belong, Jakarta Barat. Cingkrik Goning dan Cingkrik Sinan adalah dua aliran Cingkrik yang masih bertahan hingga kini. Keduanya dinisbatkan pada nama pewarisnya Engkong Goning dan Engkong Sinan.
Karakter teknik bela dirinya adalah mengandalkan takedown atau bantingan. Cingkrik Goning misalnya, memiliki 80 teknik bantingan yang bisa dipelajari sampai tamat. Dua guru besar Cingkrik yaitu Engkong Goning dan Engkong Sinan mempunyai murid yang meneruskan ilmu beladiri ini kepada generasi muda. Pewaris Cingrik Goning sekarang adalah Tb. Bambang Sudradjat yang melatih di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia. Sementara Cingkrik Sinan terus bertahan dan berkembang di Rawa Belong dan sekitarnya. Penerus yang saat ini menonjol yaitu Bang Bachtiar.
Sumber: Berbagai Sumber